Mudah! Seperti Ini Cara Menggunakan Whatsapp Web Di Laptop Atau PC Mu - Gubuk Pintar
Mudah! Seperti Ini Cara Menggunakan Whatsapp Web Di Laptop Atau PC Mu
Mudah! Seperti Ini Cara Menggunakan Whatsapp Web Di Laptop Atau PC Mu

Mudah! Seperti Ini Cara Menggunakan Whatsapp Web Di Laptop Atau PC Mu

Bingung Mencari Cara Menggunakan Whatsapp Web? Ini Dia Panduan Lengkap Cara Menggunakan Whatsapp Web Dengan Mudah Dan Pasti Berhasil. BACA SEKARANG!

Cara Menggunakan Whatsapp Web
Cara Menggunakan Whatsapp Web - Salah satu aplikasi berkirim pesan terpopuler saat ini, WhatsApp, memperlebar penggunaannya hingga ke versi Web Browser sehingga kamu kini dapat berkirim pesan menggunakan WhatsApp melalui PC atau Laptop mu.

Sejak dirilis tahun 2015 lalu, fitur bernama WhatsApp Web ini langsung dicintai oleh banyak pengguna WhatsApp, terbukti dari tingginya tingkat penggunaannya dilihat dari jumlah pengunjung situsnya yang sangat tinggi bila dilihat pada peringkat Alexa.

WhatsApp Web menduduki peringkat 55 situs yang paling sering dikunjungi di dunia, dimana pengunjung paling tingginya berasal dari India. Indonesia sendiri menduduki peringkat ke 5 yang menyumbang 5,3% dari total kunjungan WhatsApp Web.
Cara Menggunakan Whatsapp Web
Peringkat WhatsApp Web berdasarkan Alexa Rank
Menganalisis dari 'hanya' 5,3% sumbangan Indonesia terhadap pengunjung WhatsApp Web, Gubuk Pintar menghasilkan sebuah hipotesa bahwa banyak pengguna WhatsApp Indonesia yang masih kurang paham cara menggunakan WhatsApp Web dan terdapat pula yang sudah terlanjur sangat nyaman dengan WhatsApp di smartphone nya.

Terkhusus bagi yang masih kurang paham tentang cara cara menggunakan WhatsApp Web, sebenarnya cara menggunakannya cukuplah mudah.

Cara Menggunakan Whatsapp Web

Sekilas Tentang WhatsApp Web

WhatsApp Web adalah ekstensi berbasis komputer dari akun WhatsApp di smartphone mu. Pesan yang kamu kirim dan terima sepenuhnya tersinkronasi antara smartphone dan komputer mu. Kamu pun dapat melihat semua pesan di kedua perangkat.

Setiap hal yang kamu lakukan di smartphone akan berlaku juga di WhatsApp Web dan begitu pun sebaliknya.

WhatsApp Web sendiri dirilis pada Januari 2015 lalu yang bertujuan memberikan kemudahan bagi penggunanya bila ingin mengakses WhatsApp nya menggunakan desktop.

Tata Cara Menggunakan WhatsApp Web

Sebelum kita ke langkah-langkah cara menggunakan WhatsApp Web, persiapkan dahulu beberapa hal berikut ini:
  • Aplikasi WhatsApp terbaru
  • Smartphone berkamera dan dapat scan QR Code
  • Browser Web up to date (Mozilla, Chrome, dll)
  • Koneksi internet stabil

Setelah kamu mempersiapkan semua hal diatas, saatnya kita menuju ke panduan cara menggunakan WhatsApp Web berikut ini.
Cara Menggunakan Whatsapp Web
  • Buka WhatsApp di smartphone mu dan pilih tombol
Cara Menggunakan Whatsapp Web
  • Pilih WhatsApp Web
Cara Menggunakan Whatsapp Web
  • Scan QR Code pada situs WhatsApp Web
Cara Menggunakan Whatsapp Web
  • Jika berhasil, akun WhatsApp mu akan langsung terbuka di browser  
Cara Menggunakan Whatsapp Web

***

Bila kamu memiliki pertanyaan seputar Cara Menggunakan Whatsapp Web Di Laptop Atau PC, silahkan tulis dikolom komentar ya.

Baca juga:

Gubuk Pintar
"If you waiting for idea for write than you're not a writter. You just a waiter"
Buka Komentar

0 komentar:

Posting Komentar